Banyak Kritik, Minim Aksi? Reky Fitro Disorot Publik

Banyak Kritik, Minim Aksi? Reky Fitro Disorot Publik

Teluk Kuantan – Pernyataan Anggota DPRD Kuantan Singingi (Kuansing), Riky Fitro, terkait kebijakan Pemkab Kuansing mendapat tanggapan dari masyarakat. Kritik yang disampaikan dinilai perlu disertai kontribusi nyata sebagai wakil rakyat.

Riky Fitro sebelumnya menyebut berbagai persoalan di Kuansing terjadi akibat lemahnya komunikasi antara pemerintah daerah dan pemerintah pusat. Pandangan itu mendapat tanggapan dari masyarakat, salah satunya Abdi (40), alumni FISIP Universitas Riau.

Menurut Abdi, kritik seharusnya dibarengi langkah konkret sebagai wakil rakyat. Ia mempertanyakan sejauh mana peran Riky Fitro dalam memperjuangkan program dan anggaran pusat untuk Kuansing.

Abdi juga membantah anggapan minimnya komunikasi Pemkab Kuansing dengan pemerintah pusat. Ia mencontohkan keberhasilan Kuansing memperoleh program Sekolah Rakyat (SR) senilai Rp239 miliar, satu-satunya di Provinsi Riau.

Meski demikian, ia berharap Pemkab Kuansing terus berbenah agar pembangunan berjalan optimal dan kesejahteraan masyarakat menjadi prioritas.

#Bupati Kuansing #suhardiman Amby #DPRD kuansing #datuk. panglimo dalam